HoYoverse secara resmi mengumumkan perpanjangan durasi patch Honkai: Star Rail Versi 3.8, sekaligus membagikan kompensasi kepada para Trailblazer berupa Stellar Jade ×1.000 dan Fuel ×10 bagi pemain yang sudah membuka fitur pesan setelah 8 Desember 2025.
Dalam pengumuman resmi yang juga dibagikan melalui berbagai komunitas dan notifikasi in-game, tim Astral Express menyatakan bahwa penambahan waktu patch 3.8 diperlukan untuk menyempurnakan konten Versi 4.0, termasuk dunia baru bernama Planarcadia. Menurut teaser resmi, Planarcadia adalah planet yang pernah menjadi tempat Astral Express jatuh sekaligus berangkat ulang, dan menjadi latar untuk permainan “Dia” dari Aha, Aeon of Elation, di mana pemain “menjadi Aeon selama satu menit”.

Planarcadia sendiri telah menjadi fokus utama HoYoverse saat ini, sekaligus menjadi redireksi dari ekspektasi komunitas yang sebelumnya sempat ramai membahas kemungkinan hadirnya planet dengan latar nuansa Jepang dalam alur cerita 4.0. Meski beberapa leak sebelumnya menyebutkan kemungkinan lokasi seperti Edo Star atau dunia bernuansa Jepang, pengumuman resmi yang kini fokus pada Planarcadia telah mengubah spekulasi tersebut.
Spekulasi tambahan muncul di kalangan pemain bahwa perubahan ini mungkin dipengaruhi oleh situasi politik yang sensitif baru-baru ini, meskipun sampai sekarang tidak ada konfirmasi resmi HoYoverse mengenai keterkaitan tersebut. Banyak pengamat komunitas menekankan bahwa ini masih berada pada ranah spekulasi dan rumor, sehingga perlu dikonfirmasi langsung dari pengumuman resmi developer.
