HoYoverse akhirnya mengonfirmasi kehadiran update besar Genshin Impact Luna IV yang dijadwalkan rilis pada 14 Januari 2026. Update ini menjadi sorotan besar di kalangan pemain karena menghadirkan salah satu karakter paling misterius yang selama ini hanya muncul dalam lore dan cutscene, yaitu Columbina, ke dalam roster playable character. Bersamaan dengan itu, update ini juga menandai dimulainya fase cerita penting berjudul “Dawn of Teyvat“.
Apa aja yang baru?
Moon Maiden Columbina hadir dengan elemen Hydro dan senjata Catalyst, membawa gaya bertarung yang unik dibandingkan karakter Hydro lain. Columbina dirancang untuk memanfaatkan mekanik baru bernama Lunar-Crystallize, sebuah reaksi elemental yang mengombinasikan Hydro dan Geo. Mekanik ini memungkinkan pemain menciptakan lapisan perlindungan sekaligus memberikan efek kontrol tambahan, membuka peluang strategi baru baik untuk konten eksplorasi maupun pertempuran endgame.
Update Luna IV juga memperluas jalur cerita utama di wilayah Nod-Krai, yang kini memasuki titik krusial. Pemain akan menyaksikan perkembangan besar dalam konflik antara berbagai faksi, termasuk Fatui dan kemunculan kembali Il Dottore sebagai ancaman utama. Alur cerita ini memperkuat nuansa bahwa Dawn of Teyvat bukan sekadar main quest baru, melainkan pondasi bagi konflik yang lebih besar di masa depan.
Explorasinya gimana?
Tentu saja patut dinanti! Dari sisi eksplorasi, HoYoverse menghadirkan area baru di Nod-Krai, termasuk sebuah kota dengan arsitektur piramida yang berfungsi sebagai pusat Lightkeeper. Area ini dipenuhi dengan musuh baru, puzzle khas Genshin Impact, serta potongan lore yang memperdalam hubungan antara Nod-Krai, Fatui, dan kekuatan yang bekerja di balik layar. Bagi penggemar cerita dan eksplorasi, wilayah ini menawarkan banyak detail yang layak diperhatikan.
Seperti tradisi setiap awal tahun, Lantern Rite kembali meramaikan Genshin Impact Luna IV. Event ikonik di Liyue ini membawa berbagai mini-game, cerita ringan bersama karakter-karakter lama, serta hadiah melimpah. Pemain bisa memperoleh Primogems, Intertwined Fate, kostum baru untuk Yaoyao, dan satu karakter ★4 gratis dari Liyue dengan menyelesaikan rangkaian event yang tersedia selama periode Lantern Rite.
HoYoverse juga memastikan bahwa update Luna IV akan tersedia di seluruh platform (PC, PlayStation, Xbox, mobile Android dan iOS). Dengan hadirnya Columbina sebagai playable character, mekanik Lunar-Crystallize, serta kelanjutan cerita Dawn of Teyvat, Genshin Impact Luna IV diprediksi menjadi salah satu update paling berpengaruh dalam perjalanan panjang game ini.
Langsung aja tonton keseruan trailer Upcoming update Genshin Impact – Luna IV !!
Tag : ARPG, Gacha, Genshin Impact, Mobile, PC







